Subscribe:

Ads 468x60px

Featured Posts

  • Lokasi Pabrik

    Terletak dikawasan Berikat Nusantara Curug Tangerang-Banten-Indinesia...

  • Standar Kwalitas

    Memiliki standar kwalitas produk yang dapat bersaing dipasar Internasional...

  • Aneka Kerupuk Dengan pelayanan yang prima dan mengutamakan kepuasan Selera Konsumen

Minggu, 10 Juni 2012

RESEP KUE BOLU KUKUS KETAN HITAM

RESEP & CARA MEMBUAT BOLU KUKUS

Karena sudah nyobain buat Brownies Kukus Keju  aku jadi semangat bikin kue yang dikukus. Kayaknya kok ya lebih anti-gagal ketimbang yang dipanggang, hehehe. Kali ini nyoba bikin Bolu kukus Ketan Hitam.
Resepnya lupa ambil dari majalah mana. Pas baca-baca, langsung catet bahan-bahannya trus ngapalin cara buatnya. Baru mau bikin sebulan kemudian … Pas sudah nimbang bahan, sempat bingung karena lupa step-stepnya, akhirnya sotoy aja mikir cara buatnya pasti mirip-mirip bikin Brownies Kukus Keju. Ya sutra, aku buat dan berhasil! Rasanya enak banged! Legiiddddhhh!! (pake “d” saking mantepnya!)

Ingredients:

250 gram tepung ketan hitam
200 gram gula pasir
200 gram minyak goreng
6 butir telur
1/2 sdt garam
1/2 sdt vanili
2 sdm susu kental manis
How-To:
Kocok telur dan gula dengan mikser hingga mengembang dan kental. Masukkan garam dan vanili, kocok rata. Masukkan susu kental manis, kocok rata.
Masukkan tepung ketan hitam dengan cara diayak ke dalam kocokan telur, aduk rata dengan menggunakan spatula besar.
Lalu masukkan minyak goreng, perlahan. Aduk balik sampai rata dengan spatula. Pastikan minyak sudah tercampur rata, kalau belum rata nanti kuenya bisa bantat. Kalau susah mencampurnya, masukkan sedikit adonan telur ke minyak dan aduk rata, lalu baru minyak yang sudah dicampur itu dimasukkan perlahan ke adonan telurnya.
Masukkan adonan ke dalam loyang, kukus dengan api sedang selama 20 menit. Jangan pakai api besar supaya permukaan kue tidak bergelombang.
Setelah matang, angkat, dinginkan, keluarkan dari loyang. Potong-potong, dimakan dengan teh hangat, hmmmm… indahnya duniaaa!